Cinta .... mestilah berbinar ketulusan dan keikhlasan barulah ia..penuh kerubin cahaya..

Rabu, 03 Agustus 2011

Luta Hotel Resort Toraja


Wisata Sulawesi Selatan tak bisa dilepaskan dari Tana Toraja ( dulu ) sekarang sudah menjadi Toraja Utara dan Tana Toraja ,- Toraja Utara adalah Kabupaten baru pecahan dari Tana Toraja.- salah satu destinasi yang menarik di Toraja Utara tepatnya di Kota Rantepao adalah Hotel LUTA Resort yang terletak di Jl.Dr.Ratulangi .-

Hotel Luta Resort adalah hotel yang didirikan oleh Bpk Sambo yang sebelumnya termasuk Hotel Indra lalu pada tahun 2009 - 2010 dilakukan pembangunan kembali dan Renovasi total menghasilkan hotel baru yang minimalis tetapi juga bernuansa Toraja.-

Hotel Luta Resort terdiri dari 36 kamar yang dibagi ; Standard,Delux,Suite berdiri manis dengan konsep landscape garden pada halaman tengahnya , dan juga dilengkapi dengan Bar,Restaurant,kolam renang ,salon,spa, ruang pertemuan,Muzik area dan art shop .-
Lokasi Hotel yang berbatasan langsung dibagian belakang dengan sungai Sa'dan dan view persawahan yang alami menjadi daya tarik untuk benar benar menikmati alam toraja yang masih hijau dan sejuk.

Saya merekomendasikan kepada anda jika ke kota Rantepao untuk memilih Hotel Luta sebagai destinasi untuk menikmati hari hari libur anda.-

Pemilihan meeting Perusahaan dapat juga dilakukan ditempat ini karena terdapat ruang pertemuan berkapasitas sd. 100 orang.-

Sabtu, 09 Juli 2011

Samiun Achmad - Profil Google

Samiun Achmad - Profil Google

Padi Valley Golf Gowa




Padi Valley Golf Gowa - tidak lama lagi akan menjadi salah satu icon Golf di Makassar.- Berjarak 20 km dari Makassar arah Ke Timur Kota terletak di Desa Pattalassang Gowa menjadi salah satu tempat Golf yang menarik.

Vadi Valley Golf di bangun atas Prakarsa Pemilik PT.Sinar Galesong yang awalnya bergerak dibisnis Penjualan (Dealer ) Sepeda Motor yang tentu saja saat ini mengalami perkembangan yang signifikan karena era Kepemilikan Kendaraan roda dua ini dengan fasilitas banyak leasing dengan aneka kemudahan.-

Vadi Valley Golf saat ini masih dalam taraf pembangunan yang terus berlangsung terus menerus , tetapi saat ini sudah dapat dipakai untuk 8 ( delapan ) hole yang sudah tersedia , dengan mengutamakan View pegunungan, udara yang sejuk dan tentu saja jauh dari kebisingan kota serta kualitas lapangan yang sangat baik akan menjadi incaran para Golfer Indonesia untuk mencoba tantangan Padi Valley dimasa mendatang.-

Padi Valley Golf Gowa adalah salah satu icon baru Makassar yang tentu saja pada tahun 2012 diperkirakan rampung seluruhnya yang mana juga akan dilengkapi dengan Perumahan dan Hotel disekitarnya sebagai fasilitas penunjang untuk menjadikannya sebagai tempat pilihan baru dalam ber investasi dan juga sebagai tempat tinggal yang patut diperhitungkan.-